Sejarah

Pertanyaan

sebutkan sumber sejarah berdasarkan bentuk penyajian nya?

2 Jawaban

  • sumber tertulis dan lisan
  • 1. sumber visual yakni sumber sejarah yang berwujud dan berbentuk yang dapat membantu menjelaskan suatu peristiwa, adanya aktivitas dan kreativitas manusia di masa lalu. Termasuk dalam kategori sumber visual adalah istana, situs candi, benteng, masjid dan benda-benda purbakala lainnya.
    2. Sumber warisan atau lisan yaitu sumber informasi sejarah yang berasal dari penuturan dari mulut ke mulut. Sumber lisan dipilah menjadi dua yaitu tradisi lisan dan sejarah lisan.
    – Tradisi lisan (oral tradition), yakni tradisi, adat istiadat atau kepercayaan yang disampaikan yang disampaikan melalui ungkapan lisan.
    – Sejarah lisan (oral history) yaitu penuturan mengenai peristiwa masa lalu yang disampaikan secara lisan. Sumber sejarah lisan dapat dibedakan menjadi dua sumber lisan yaitu sebagai berikut
    Pertama sumber lisan yang berasal dari tradisi lisan yang disampaikan secara turun temurun contohnya mitos, hikayat, dan legenda tentang seorang tokoh atau peristiwa tertentu yang terjadi di masa lalu.
    Kedua sumber lisan berdasarkan penuturan pelaku sejarah.
    3. Sumber tertulis
    – Dibuat dengan sengaja
    Yang termasuk dalam sumber sejarah tulisan yang disengaja diantaranya sumber sejarah tradisional atau historiografi tradisional, dokumen arsip, catatan pribadi, petisi atau usul, resolusi, otobiografi atau biografi dan berita surat kabar. Di antara sumber sejarah tradisional adalah Negara kertagama, Babad dan Pararaton. adapun karakteristik penulisan sejarah tradisional yaitu Annal yakni berdasarkan angka tahun dan Kronik yakni secara berurutan berdasarkan waktu terjadinya peristiwa.
    – Dibuat dengan tidak sengaja
    Adapun sumber tulisan yang dibuat dengan tidak sengaja diantaranya pembukuan, sumber instruksi raja, perpustakaan, berita pemerintah, kuitansi dan sebagainya.

Pertanyaan Lainnya