IPS

Pertanyaan

Jika diketahui jumlah penduduk kecamatan medan kota yang berusia 13 tahun sebanyak 6000 jiwa dan penduduk berusia15-64tahun sebanyak 13.550 jiwa sedangkan penduduk erusia diatas 65 tahun sebanyak 700 jiwa hitung lah angka ketergantungannya

1 Jawaban

  • Mata pelajaran : IPS
    Kelas : SMP
    Kategori : Geografi - angka beban ketergantungan
    Materi : menghitung angka beban ketergantungan
    Kata kunci: angka beban ketergantungan, dependency ratio

    Pembahasan:
    Diketahui:
    Penduduk usia kurang dari 15 = 6.000 jiwa
    Penduduk usia 15 - 64 = 13.550 jiwa
    Penduduk usia diatas 65 = 700 jiwa

    Ditanya, angka beban ketergantungan( DR ) kecamatan Medan Kota?

    Jawab:
    DR = ( penduduk usia non produktif/ penduduk usia produktif) x 100
    =( (6.000+700)/13.550) x 100
    = (6.700/13.550) x 100
    = 49,45
    Jadi angka beban ketergantungannya di Medan Kota adalah 49.
    Berarti: setiap 100 penduduk produktif di Kecamatan Medan Kota harus menanggung beban 49 penduduk usia non produktif.

    Penjelasan:

    Angka beban ketergantungan (dependency ratio/ DR) adalah perbandingan antara jumlah penduduk yang belum produktif (usia < 14 tahun) dan tidak produktif (usia > 64 tahun) dengan jumlah penduduk produktif (usia 14 - 64 tahun).
    Rumus menghitung Dependency Ratio adalah

    DR = ( penduduk usia non produktif/ penduduk usia produktif) x 100

    Ket:
    Penduduk usia non produktif = penduduk usia dibawah 15 tahun ( 0 - 14 tahun) dan usia diatas 65 tahun
    Penduduk usia produktif = penduduk usia 15 - 64 tahun.

    Semakin tinggi angka beban ketergantungan, maka semakin rendah tingkat kesejahteraan wilayah tersebut. Sebaliknya, semakin rendah angka beban ketergantingan, maka semakin tinggi tingkat kesejahteraan. Angka beban ketergantungan berbanding terbalik dengan tingkat kesejahteraan.

Pertanyaan Lainnya