Seni

Pertanyaan

karya seni rupa dua dimensi yang pembuatannya melalui teknik cetak disebut

1 Jawaban

  • Karya seni rupa dua dimensi yang dibuat dengan menggunakan teknik cetak disebut dengan seni grafis.

    Pembahasan

    Seni grafis merupakan seni rupa yang diterapkan dalam benda dua dimensi. Seni ini dilakukan pada permukaan tertentu dengan teknik cetak. Tujuannya adalah untuk menambah nilai estetika dari permukaan tersebut. Ada beberapa teknik untuk menerapkan seni grafis, yaitu:

    • Teknik cetak dalam (intanglio print) yaitu teknik yang menggunakan plat aluminium yang digores dengan benda tajam untuk menghasilkan goresan pada permukaan plat.
    • Teknik cetak tinggi (relief) yaitu teknik yang menggunakan bahan yang bersifat lunak dan dapat dicukil sehingga menghasilkan perbedaan tinggi pada permukaan tersebut.
    • Teknik cetak saring (sablon) yaitu teknik yang menggunakan layar saringan tertentu (screen) yang dilapisi oleh bahan yang sensitif terhadap cahaya sehingga menghasilkan pori-pori pada permukaan layar saringan dalam pola tertentu.
    • Teknik cetak datar (photography print) yaitu teknik yang menggunakan prinsip saling menolak antara dua bahan cair (seperti minyak dan air) dan diterapkan pada permukaan tertentu.
    • Teknik cetak stensil, yaitu teknik yang dilakukan dengan cara memotong dan menempel kertas sesuai dengan motif atau pola tertentu.
    • Teknik cetak kolagrafi, yaitu teknik yang dilakukan dengan mengarsir cetakan pada permukaan kertas.

    Pelajari lebih lanjut

    1. Materi tentang seni cetak sablon brainly.co.id/tugas/6144748
    2. Materi tentang seni grafis brainly.co.id/tugas/15236525
    3. Materi tentang pengertian seni grafis https://brainly.co.id/tugas/418800

    Detail jawaban

    Kelas: 9

    Mapel: Seni Budaya

    Bab: 9 - Seni Grafis

    Kode: 9.19.9

    #AyoBelajar

Pertanyaan Lainnya