Sejarah

Pertanyaan

Proses runtuhnya vietnam selatan

2 Jawaban

  • Proses runtuhnya vietnam selatan adalah saat perjanjian Paris, Amerika berjanji pada Vietnam Selatan untuk mengirimkan pesawat B-52 yang dapat digunakan untuk mengebom Vietnam Utara apabila Vietnam Utara tidak mematuhi perjanjian, Namun Amerika sendiri tidak memenuhi janjinya, dan disaat Vietnam selatan digempur oleh Vietnam Utara, mereka sama sekali tidak memiliki kekuatan militer, oleh sebab itu mereka kalah dalam peperangan tersebut dan Vietnam selatan runtuh.

    Penjelasan:

    Sebenarnya, peperangan yang terjadi antara Vietnam utara dan Vietnam selatan merupakan kepentingan dari blok barat dan blok timur. karena baik negara vietnam utara maupun vietnam selatan selaludibawah bayang-bayang negara lain, ditambah lagi disaat bantuan dari Amerika untuk Vietnam Selatan tidak hadir, maka lebih mudah bagi Vietnam Utara memenangkan peperangan.

    Pelajari lebih lanjut

    Materi tentang awal perang vietnam https://brainly.co.id/tugas/13809629

    Materi tentang sejarah singkat perang Vietnam https://brainly.co.id/tugas/12379018

    Materi tentang latar belakang terjadinya perang vietnam https://brainly.co.id/tugas/8659432

    ---------------------------

    Detil Jawaban

    Kelas : 12

    Mapel : Sejarah

    Bab : Perjuangan Melawan Ancaman Pemberontakan

    Kode : 12.3.2

  • Proses runtuhnya Vietnam Selatan tidak dipungkiri akibat Perang Indocina kedua yang terjadi antara tahun 1957 dan 1975 di Vietnam. berikut adalah proses runtuhnya vietnam selatan.

    1. Pada abad 19 Vietnam dikuasai oleh negara Perancis
    2. Setelah Perancis melepaskan Vietnam, Jepang menguasai vietnam pada masa Perang dunia 2
    3. Setelah Jepang berhasil dikalahkan di perang dunia 2, Vietnam kembali jatuh ke tangan Perancis
    4. Setelah berakhirnya perang dunia II di Eropa dan dunia telah terjadi perang dingin antara blok liberal dan blok komunis
    5. Vietnam terbagi menjadi dua bagian Blok Komunis dan Blok liberal. dimana Vietnam Utara dipimpin oleh Ho Chi Minh  berhaluan Komunis dan Vietnam Selatan dipimpin oleh Ngo Dinh Diem dan dibantu oleh Amerika yang berhaluan Liberal
    6. Pada 1967, Amerika di Vietnam Selatan berhasil dipukul mundur oleh Vietnam utara melalui perang gerilya.

    Pembahasan

    Perang Vietnam, juga disebut Perang Indocina Kedua, adalah sebuah perang yang terjadi antara 1957 dan 1975 di Vietnam. Perang ini merupakan bagian dari Perang Dingin antara dua kubu ideologi besar, yakni Komunis dan SEATO.

    Dua kubu yang saling berperang adalah Republik Vietnam (Vietnam Selatan) dan Republik Demokratik Vietnam (Vietnam Utara). Amerika Serikat, Korea Selatan, Thailand, Australia, Selandia Baru dan Filipina (yang bantuan militer oleh Taiwan dan Spanyol) bersekutu dengan Vietnam Selatan, sedangkan Uni Soviet, Tiongkok, Korea Utara, Mongolia dan Kuba mendukung Vietnam Utara yang berideologi komunis.

    Berhasilnya Vietnam Utara menguasai Vietnam Selatan disebakan oleh:

    • Pasukan Vietnam Utara siap mati
    • Perjuangan Vietnam Utara mendapatkan dukungan dari para masyarakat Vietnam
    • Terdapatnya Korupsi di kubu tentara Amerika
    • Seringnya informasi yang bocor kepada Vietnam Utara dari pegawai hiburan malam yang dikunjungi tentara Amerika.
    • Rusia dan Republik Rakyat China selalu menyalurkan persenjataan kepada pasukan Vietnam utara.
    • Terdapat Pasukan Vietnam selatan yang memperjual belikan senjata Amerika kepada pasukan VIetnam Utara
    • Amerika terkena Inflasi akibat pertempuaran Indochina ini.

    Pelajari lebih lanjut

    1. Materi tentang Perang Dingin https://brainly.co.id/tugas/64828

    2. Materi tentang Khmer Merah https://brainly.co.id/tugas/7500147

    3. Materi tentang runtuhnya tembok berlin https://brainly.co.id/tugas/13049500

    -----------------------------

    Detil jawaban

    Kelas: 9

    Mapel: IPS

    Bab: 2 - Perang Dunia ke II dan Pengaruhnya Terhadap Indonesia (1939-1945)

    Kode: 9.10.2

Pertanyaan Lainnya