Fisika

Pertanyaan

jelaskan percobaan rutherford dalam menemukan proton

1 Jawaban

  • Percobaan Rutherford. Penembakan lempeng logam tipisEmas dengan sinarBerdasarkan gejala-gejala tersebut, diperoleh beberapa kesimpulan antara lain:1. Atom bukan merupakan bola pejal, karena hampir semua partikel diteruskan. Berarti, sebagian besar volume atom merupakan ruang kosong.2. Partikel yang mengalami pembelokan ialah partikelyang mendekati inti atom. Hal tersebut disebabkan keduanya bermuatan positif.3. Partikel yang dipantulkan ialah partikel yang tepat menabrak inti atom.Berdasarkan fakta-fakta yang didapatkan dari percobaan tersebut, Rutherford mengusulkan model atomnya yang menyatakan bahwa atom terdiri atas inti atom yang sangat kecil dan bermuatan positif yang dikelilingi oleh elektron yang bermuatan negatif. Jumlah proton dalam inti sama dengan jumlah elektron ynag mengelilingi inti, sehingga atom bersifat netral. Rutherford juga menduga bahwa di dalam inti atom terdapat partikel netral yang berfungsi untuk mengikat partikel-partikel positif agar tidak saling menolak.Dari percobaan tersebut, Rutherford dapat memperkirakan jari-jari atom kira-kira 10–8cm dan jari-jari inti kira-kira 10-13cm.

Pertanyaan Lainnya