Matematika

Pertanyaan

Selembar karton berukuran 30 cm x 40 cm akan dijadikan bingkai foto, Disebelah kiri dan kanan foto masih tersisa karton selebar 3 cm, sebelah bawah dan atas memiliki jarak yang sama. Jika foto dan karton sebangun maka lebar karton bagian atas foto yang tidak tertutup foto adalah...

1 Jawaban

  • lebar karton = 30cm
    panjang karton = 40cm
    lebar foto = 30cm-3cm-3cm = 24cm
    panjang foto = x cm

    lebar karton/lebar foto = panjang karton/panjang foto
    30/24 = 40/x
    30(x) = 40(24)
    30x = 960
    x = 960/30
    x = 32cm

    sisa kertas bagian atas = (40cm-32cm):2 (karena sisa karton bagian atas dan bawah sama)
    = 8cm : 2
    = 4cm

Pertanyaan Lainnya